Redmi Note 9; Harga, Spesifikasi dan Review Lengkapnya

Mufid

Redmi Note 9; Harga, Spesifikasi dan Review Lengkapnya
Redmi Note 9; Harga, Spesifikasi dan Review Lengkapnya

Pondokgue.com – Bukan Xiaomi kalau tidak memberikan sesuatu yang spektakuler setiap tahunnya. Kali ini mereka mengeluarkan seri Redmi Note terbaru yaitu Redmi Note 9.

Pada launching yang dilakukan pada tanggal 9 kemaren terlihat ada 2 produk yang diperkenalkan yaitu Redmi Note 9 dan Redmi Note 9 Pro dimana keduanya memiliki perbedaan spesifikasi dan keunggulan sendiri. Kita akan membahasanya satu persatu mulai dari yang pertama.

Redmi Note 9

Kualitas Kamera 

Kualitas Kamera Redmi Note 9
Kualitas Kamera

Smartphone ini dirilis dengan jargon Jawaranya 48MP Quad Kamera dengan 4 lensa yang masing masing memiliki kelebihan sendiri. Pertama, kamera utama yang memiliki kualitas 48 MegaPixel yang bisa mengambil gambar dengan ukuran wide menggunakan apperfure f/1.8. Kamera utama ini tentu saja bisa menghasilkan hasil kamrea yang luar biasa keren dan tajam.

Hasil Kamera 48MP Redmi Note 9
Hasil Kamera 48MP

Kedua, kamera kedua yang ikut nangkring di area utama memiliki kualitas 8 MegaPixel dengan aperture f/2.2 dimana kamera ini berfungsi untuk mengambil gambar UltraWide dengan hasil kamera yang lebih lebar dan luas. Sangat cocok digunakan ketika sedang berkumpul dengan saudara, sahabar dan juga keluarga.

Hasil Kamera 8MP Ultra Wide Redmi Note 9
Hasil Kamera 8MP Ultra Wide

Ketiga, kamera selanjutnya memiliki kualitas 2 MegaPixel yang khusus digunakan untuk mengambil gambar dengan skala makro atau kecil dengan aperture f/2.4 dan sudah dilengkapi dengan autofokus menjadikan pengguna dapat dengan mudah mengambil objek gambar yang kecil dan bergerak.

Hasil Kamera 2MP Makro Redmi Note 9
Hasil Kamera 2MP Makro

Keempat, kamera terakhir ini memiliki kualitas yang sama dengan kamera ketiga yaitu 2 MegaPixel yang khusus digunakan untuk mengatur depth atau ketajaman gambar sehingga bisa menimbulkan efek bokeh pada hasil gambar yang didapatkan.

Hasil Kamera 2MP Depth Redmi Note 9
Hasil Kamera 2MP Depth

 

4 Fitur Kamera Utama di Redmi Note 9
4 Fitur Kamera Utama di

Dengan empat kamera yang sudah dijelaskan diatas, maka tak heran jika pada saat launching smartphone ini disebut dengan JAWARANYA 48MP Quad Kamera.

Baca Juga:   Spesifikasi dan Harga Lengkap iPhone 5
Redmi Note 9 JAWARANYA Kamera Quad Core
Redmi Note 9 JAWARANYA Kamera Quad Core

Selain kamera utama, kamera depan pada smartphone ini juga tidak boleh dikesampingkan. Karena memiliki desain yang berbeda dengan sebelumnya yaitu Dot Display dengan kualitas kamera 13 MegaPixel dengan fitur HDR, Panorama dan perekaman HD 1080p.

Penempatan Dot kamera ini membuat penggunaan menjadi sangat maksimal karena tidak menghalangi pengguna dalam pemakaian sehari hari.

Kamera Depan Dot Display Redmi Note 9
Kamera Depan Dot Display

Selain fitur yang disebutkan diatas, kamera depan ini juga membawa fitur fitur lain seperti AI Beautify, Panorama Selfie, Palm Shutter, Portrait Selfies dan juga Face Unlock lho. Jadi gak perlu ribet lagi buat buka smartphonemu dengan jari ketika kotor. Cukup arahkan wajah ke kamera dan smartphone ini akan terbuka.

Fitur Kamera Depan Redmi Note 9
Fitur Kamera Depan

Kualitas Layar dan Performa

Setelah membahas fitur kamera dari Redmi Note 9 sekarang kita akan melihat bagaimana kualitas layar dan performa yang ditampilkan dalam smartphone ini.

Layar yang disematkan oleh Xiaomi dalam Redmi Note 9 adalah IPS LCD Capacitive Touchscreen dengan ukuran layar 6.53 inchi atau sekitar 104.7cm2 dan memiliki screen-to-body ratio sebesar 83.5% sehingga membuat layar ini terlihat full pada bagian depan.

Layar Redmi Note 9 FHD+
Layar FHD+

Tidak cukup sampai disitu, layar ini juga sudah dibekali dengan fitur FHD+ sehingga bisa menampilkan gambar dengan performa dan kualitas yang sangat tajam. Selain itu Redmi Note 9 juga sudah dibekali dengan proteksi layar Corning Gorilla Glass 5 pada bagian depan dan juga Nano-coating pada bagian belakang yang melindungi body dari percikan air.

Corning Gorilla Glass 5 Redmi Note 9
Corning Gorilla Glass 5

 

Nano Coating Pada Redmi Note 9
Nano Coating

Dengan proteksi yang tersedia pada bagian depan dan belakang, tentu saja akan membuat pengguna menjadi nyaman dan tidak merasa waswas pada smartphone ini ketika digunakan.

Membicarakan tentang performa tentu tidak akan lepas dari yang namanya prosesor apa yang disematkan di dalamnya. Nah, ini perlu menjadi perhatian khusus karena Redmi Note 9 ini dibekali dengan MediaTek Helio G85 dan merupakan smartphone pertama di Indonesia yang menggunakan prosesor ini.

Baca Juga:   Xiaomi Pad 5; Resmi Rilis di Indonesia Setelah Penantian Panjang
Mediatek Helio G85 Prosesor Redmi Note 9
Mediatek Helio G85 Prosesor

MediaTek Helio G85 merupakan prosesor terbaru yang dimiliki oleh MediaTek. Prosesor ini memiliki fabrikasi 12nm (nanometer) dengan keunggulannya dalam mengolah grafis (GPU) yang lebih mumpuni daripada versi sebelumnya.

Pengolah GPU yang digunakan yaitu ARM Mali-G52 dengan kecepatan 1GHz yang juga dibekali dengan fitur HyperEngine yang diklaim mampu membuat pengalaman bermain game menjadi lebih seru. Untuk dapat melihat perbedaan prosesor ini dengan yang lainnya, bisa dilihat dalam diagram percobaan melalui AnTuTu benchmark dibawah ini.

AnTuTu Benckmark Redmi Note 9
AnTuTu Benckmark

Score AnTuTu Benckmark Redmi Note 9

Score AnTuTu Benckmark

Bisa dilihat bahwa disandingkan dengan SD 665 prosesor yang ada pada Redmi Note 9 ini berhasil mengalahkan score keduanya. Jadi, tidak ada alasan untuk ragu ketika akan memilih smartphone ini.

Pilihan Warna

Redmi Note 9 dibekali dengan 3 pilihan warna yang sangat menarik dan eye cacthing. Cocok digunakan untuk semua kalangan, warna tersebut diantarnya yaitu Forest Green, Polar White dan Midnight.

Pilihan Warna Redmi Note 9
Pilihan Warna

Kapasitas Baterai dan Fast Charging

Performa yang mumpuni dan hasil kamera yang cakep tentu saja membutuhkan penggunaan baterai yang cukup banyak. Hal ini sepertinya teramati oleh Xiaomi. Kenapa? Karena Redmi Note ini sudah dibekali dengan kapasitas Baterai 5020mAH yang juga didukung dengan Fast Charging 18W.

Tentu saja dua fitur ini merupakan fitur yang sangat dibutuhkan dan sangat pas untuk penggunaan sehari hari.

Fast Charging Redmi Note 9
Fast Charging

 

Kapasitas Baterai Redmi Note 9
Kapasitas Baterai

Harga Rilis Redmi Note 9

Nah, dengan spesifikasi diatas. Berapa harga yang cocok untuk seri ini? Dalam rilisnya kemaren, Xiami memberikan dua pilihan untuk produk Redmi Note 9, diantaranya yaitu.

  • Redmi Note 9 RAM 4GB dan Memory Internal 64GB di harga Rp. 2.399.000
  • Redmi Note 9 RAM 6GB dan Memory internal 128GB di harga Rp. 2.799.000
Harga Rilis Redmi Note 9
Harga Rilis

Jadi, manakah pilihan kalihan dari kedua produk diatas? Komen disini ya jawaban kalian 😀

Mufid

Mufid adalah seorang mahasiswa jurusan Ilmu al-Qur'an dan Tafsir yang kebetulan terjun bebas di dunia Blogging dan Enterpreneur | Karena sejatinya yang senantiasa berubah adalah perubahan itu sendiri - Cicero

Related Post

Leave a Comment